PENGERTIAN SEARCH ENGINE

Pengertian Search Engine
Search engine adalah Aplikasi yang disediakan oleh lembaga komersial tertentu yang menyediakan jasa di bidang internet. Saat kita ingin mencari suatu informasi kita pasti mengunjungi search engine.Search Engine atau situs mesin pencari yang paling dikenal saat ini adalah Google.



Bagian-bagian Umum Dari Search Engine

Database : Penyimpanan untuk hasil download dan halaman yang telah diproses.


Indexer : Sebuah program yang menganalisa halaman web yangtelah didownload oleh Spider dan crawler.


Crawler : Sebuah program yang secara otomatis akan mengikuti semua link padasetiap halaman web.Spider : Suatu browser, seperti program untuk download halaman web. 

 Web server : Sebuah server yang bertanggung jawab atas interaksi antara penggunadan komponen mesin pencari lainnya.Result Engine: ekstrak hasil pencarian dari suatu database.Mekanisme pencarian secara lebih detail mungkin berbeda. Sebagai contoh, kelompok komponen Spider + Crawler + Indexer mungkin dilaksanakan sebagai suatu program yang melakukan download halaman Web, menganalisa dan kemudian menggunakan link tersebut untuk menemukan sumber yang baru. Namun, pada prinsipnya, komponen-komponen yang ditampilkan pada semua mesin pencari dan prinsip-prinsip seo adalah sama.

Database. Adalah tempat penyimpanan data yang di download dan dianalisa oleh mesin pencari (Search Engine). Kadang-kadang disebut juga sebagai indeks mesin pencari.

Indexer. Komponen ini bertugas menguraikan kata-kata pada tiap halaman dan menganalisa berbagai unsur, seperti teks, header, struktur atau fitur gaya, tag HTML khusus, dll

Crawler.Program ini mencari semua link pada setiap halaman. Tugasnya adalah untuk menentukan kemana Spider harus pergi baik dengan mengevaluasi link atau sesuai dengan daftar alamat yang sudah ditetapkan. Crawler mengikuti link ini dan mencoba untuk menemukan dokumen yang belum dikenal oleh mesin pencari.

Spider. Program ini mendownload halaman web seperti web browser . Perbedaannya adalah bahwa browser menampilkan informasi yang ditampilkan pada setiap halaman (teks, grafis, dll) sementara Spider tidak memiliki komponen visual dan bekerja secara langsung dengan kode HTML dasar halaman. Ada pilihan dalam standar web browser untuk melihat sumber kode HTML.

Web server. Mesin pencari dari suatu web server biasanya berisi halaman HTML dengan sebuah input field dimana user dapat menentukan permintaan pencarian yang menarik baginya. Web server juga bertanggung jawab untuk menampilkan hasil pencarian kepada pengguna dalam bentuk halaman HTML.

Results Engine. Peringkat halaman. Berfungsi untuk menentukan halaman mana yang paling sesuai dengan permintaan pengguna dan dalam hal apa halaman harus tercantum, dilakukan sesuai dengan peringkat algoritma dari mesin pencari. Maka Page Rank menjadi suatu hal yang berharga dan menarik, dan setiap spesialis seo paling tertarik pada algoritma ketika ingin mengubah hasil pencarian pada situs mereka.



Contoh-Contoh Search Engine

Kami tidak akan menyebutkan semua search engine yang ada dan aktif saat ini karena jumlahnya sangat banyak. Kami memberikan beberapa search engine yang paling populer digunakan oleh pengguna internet di seluruh dunia.
  1. Google

google logo
Google merupakan salah satu search engine terbesar yang paling banyak digunakan oleh user di seluruh dunia. Apabila membicarakan mengenai search engine, maka Google adalah topic utamanya.
Saat ini, penggunaan dari Google sudah mencapai lebih dari bemiliar kali pencarian di seluruh dunia. Hal ini kemudian menimbulkan makna bahwa Google tahu segalanya, dan dapat dengan mudah membantu anda dalam mencari tugas. Dengan begitu google menjadi platform search engine terbesar didunia
  1. Yahoo

yahoo logo
Pada awalnya, Yahoo Search diperuntukan hanya untuk mencari bookmark yang ada di dalam internet, sehingga pencarian menggunakan Yahoo hanya menampilkan hasil berupa halaman yang sering dibookmark.
Namun seiring berjalannya waktu penggunaan yahoo sama seperti Google, meskipun dari segi penggunaan user dan juga penghasilan masih kalah jauh apabila dibandingkan dengan Google.
  1. Bing

bing logo
Bing merupakan search engine lainnya yang saat ini mulai banyak digunakan. Bing merupakan peranakan dari MSN Search dan juga Live Search, yang merupakan program yang bernaung di bawah induk Microsoft, salah satu raksasa teknologi besar di dunia.
Meskipun merupakan program yang dikembangkan oleh Microsoft, penggunaan Bing belum mampu mengalahkan persaingan dengan penggunaan Google sebagai search engine.
  1. Ask

ask logo
Ask merupakan salah satu search engine yang mulai bangkit lagi sejak diciptakan pada tahun 1996 oleh Gerret Gruener dan juga David Warthen. Saat ini penggunaan search engine dengan menggunakan ask sudah mulai banyak digunakan oleh user internet di dunia. Namun meskipun banyak yang sudah menggunakan search engine ini, namun tetap saja belum mengalahkan penggunaan dari Google.

Jenis Atau Tipe Search Engine

Ada beberapa jenis search engine yaitu:
  1. Crawler-Based Search Engine

Layanan mesin pencari ini menggunakan program software otomatis untuk mensurvei dan mengkategorikan banyak laman web. Program yang digunakan oleh mesin pencari untuk mengakses laman web disebut spider, namun pada kondisi tertentu dikenal dengan nama lain seperti ‘crawler’, ‘robot’ atau ‘bot’.
Spider akan mencari laman web, mengunduh dan menganalisa informasi terkandung pada laman web. Nantinya laman web segera ditambahkan ke database mesin pencari. Ketika pengguna internet melakukan pencarian, mesin pencari segera memeriksa database dari laman website yang mengandung kata kunci spesifk lalu menampilkan dalam bentuk daftar tautan (link).
Daftar berupa tautan menuju website ditampilkan menurut pencarian kata kunci terdekat yang ingin ditemukan oleh pengguna internet. Crawler-based search engine tanpa henti menelusuri internet untuk menemukan laman web baru lalu memperbarui informasi database sehingga pengguna selalu memperoleh informasi terbaru. Adapun contoh dari crawler-based search engine yakni: Google dan Ask Jeeves.
  1. Direktori

Layanan ini menggunakan editor manual alias keterlibatan langsung manusia untuk menentukan kategori suatu situs. Dengan kata lain, situs ditempatkan sesuai kategori spesifik pada database direktori. Editor manual secara spesifik akan memeriksa dan menilai sebuah situs berdasarkan informasi yang diperoleh dan memakai aturan berlaku.
Beberapa direktori menawarkan layanan pembayaran. Jika suatu situs atau website ingin lebih cepat terindeks, maka wajib membayar sejumlah uang. Tapi, jangan terburu-buru dalam mengambil keputusan, mengingat beberapa direktori juga menawarkan layanan gratis meski proses indeks memakan waktu cukup lama.
  1. Hybrid Search Engine

Layanan Hybrid mengandalkan kombinasi sempurna antara hasil crawler-based dan direktori. Saat ini semakin banyak mesin pencari berpindah haluan ke model hybrid-based, namun dua layanan paling terkenal sebagai pencetus konsep tersebut adalah Google dan Yahoo.
search engine robot
  1. Meta Search Engine

Layanan Meta SE mengambil data dari semua hasil yang ditampilkan oleh mesin pencari lainnya. Nantinya hasil pencarian tersebut dikombinasikan menjadi daftar pencarian berukuran besar. Adapun dua layanan meta mesin pencari paling terkenal yakni Metacrawler dan Dogpile.
  1. Search engine khusus

Merupakan jenis SE yang dikembangkan secara khusus demi memenuhi kebutuhan pencarian lebih spesifik. Adapun layanan mesin pencari khusus seperti pencarian belanja (Yahoo Shopping), pencarian lokal (nzs), pencarian nama domain (freeparking), pencarian freeware & shareware (downloads.com) dan masih banyak lagi sesuai dengan kebutuhan pengguna internet.
  1. Pay per click (PPC)


Salah satu layanan berbayar dari search engine untuk keperluan marketing dan promosi web. Banyak situs memanfaatkan PPC untuk memperkenalkan atau mengiklan produk atau jasa kepada khalayak ramai agar lebih mudah diterima.

Referensi
https://www.herosoftmedia.co.id/inilah-beberapa-jenis-search-engine-yang-marketer-perlu-perhatikan/

0 Komentar